Awali dengan Pre Test, Mahasiswa MBKM Magang Antusias Mengikuti Pembekalan di RSJ Sambang Lihum
Mendekati pelaksanaan Program MBKM Magang di RSJ Sambang Lihum, mahasiswa MBKM Magang UIN Antasari dibekali tentang ruang lingkup psikologi dan protokol kesehatan. Kegiatan pembekalan dilaksanakan pada Rabu, 6 Maret 2024 pukul 08.00-12.00 WITA yang bertempat di Aula Dikitlibang RSJ Sambang Lihum. Dari pihak UIN Antasari dihadiri oleh Dr. Muhdi, M.Ag. selaku Koordinator Program MBKM; Imadduddin, MA., M.Kes selaku PIC MBKM Pertukaran Mahasiswa; Mahdia Fadhila, M.Psi. Psikolog selaku Dosen Pembimbing Lapangan; serta tentunya mahasiswa MBKM sejumlah 5 orang dari Program Studi Psikologi Islam UIN Antasari.
Kegiatan diawali dengan memberikan pre test tentang pengetahuan mengenai lingkup psikologi seperti profesionalitas, definisi hingga ruang lingkup pada mahasiswa MBKM Magang UIN Antasari Banjarmasin. Kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan dan serah terima mahasiswa MBKM Magang yang disambut secara langsung oleh PLT Direktur RSJ Sambang Lihum, dr. Yudhi Riswandhy Noora. Beliau mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bekal bagi mahasiswa dalam menjalani dan memperdalam ilmu yang diperoleh melalui magang di luar kampus, sehingga perlu persiapan yang matang.
Pemaparan materi pembekalan disampaikan oleh Lisa Mahliani, S.Kep.NS dan Rika Kisnarini, S.Psi, M.Psi dari RSJ Sambang Lihum, meliputi manajemen resiko, orientasi mahasiswa keperawatan, pencegahan dan pengendalian infeksi (PPI), farmasi/obat-obatan dan sejarah rumah sakit. Materi terakhir yang disampaikan yaitu tata tertib selama magang di RSJ Sambang Lihum yang diakhiri dengam praktik cuci tangan. Semua mahasiswa MBKM Magang Psikologi Islam mengikuti rangkaian pembekalan dengan baik dan antusias. Mereka berharap melalui kegiatan MBKM Magang ini dapat memperluas dan memperdalam ilmu yang diperoleh sehingga mampu diterapkan saat terjun ke masyarakat nanti.